Menu

Tips Mailman : Migrasi Mailman Mailing List

Tips Mailman : Migrasi Mailman Mailing List

Beberapa hari yang lalu, Team Excellent melakukan migrasi email server pada salah satu klien. Mereka memiliki email server yang hendak dimigrasikan dari skala single server menjadi skala multi server untuk memudahkan proses deployment kedepan-nya.

Salah satu data yang dimigrasikan adalah Mailing List server yang sudah terintegrasi dengan sistem email mereka. Adapun data-data yang dimigrasikan adalah nama milis, data dan arsip milis.

Karena aplikasi server Mailing List yang digunakan adalah GNU Mailman, maka proses migrasi pun relatif tidak terlalu sulit. Berikut adalah proses migrasi Mailman Mailing List Server :

logo_mailman

 

PERSIAPAN

Instalasi dan konfigurasi Mailman Mailing List pada server baru. Berikut beberapa panduan Integrasi Mailman Mailing List :

Integrasi dengan Zimbra : http://vavai.com/2011/04/19/integrasi-zimbra-mail-server-mailman-mailing-list/ dan Tips Zimbra : Integrasi Mailman Mailing List pada Zimbra Multi Server

Integrasi dengan Postfix : http://vavai.com/2012/01/30/membuat-mailing-list-dengan-mailman/

COPY DATA PADA SERVER BARU

Jalankan perintah berikut pada server lama untuk melakukan copy data terhadap server baru :

1. List

Memindahkan nama-nama mailing list pada server baru

rsync -avz /var/lib/mailman/lists root@new-server:/var/lib/mailman/

Note : Mailman pada server lama tersimpan pada direktori /var/lib/mailman, begitu juga dengan server yang baru. Silakan sesuaikan direktori apabila tata letak direktorinya berbeda.

2. Data

Memindahkan data directory seperti password pada server yang lama, email yang tertahan bahkan email yang bouncing

rsync -avz /var/lib/mailman/data root@new-server:/var/lib/mailman/

3. Archives

Memindahkan data Archives pada server baru

rsync -avz /var/lib/mailman/archives root@new-server:/var/lib/mailman/

PENGECHEKAN PASCA MIGRASI

Adapun beberapa pengechekan yang dilakukan setelah migrasi data Mailman adalah hak akses pada server baru seperti kepemilikan data dan URL untuk diakses oleh klien maupun server

1. Regenerate Aliases

cd /usr/lib/mailman/bin
./genaliases

2. Hostname

Perintah berikut akan melakukan fix url terhadap akses pada Mailman Mailing List melalui web_page_url

cd /usr/lib/mailman/bin
./withlist -l -r fix_url nama-milis

Silakan coba kirim email ke salah satu milis setelah melakukan migrasi data atau check melalui Admin Mailman untuk melihat konfigurasi yang dulu dilakukan.

Silakan dicoba dan semoga bermanfaat 😀

Ahmad Imanudin

Ahmad Imanudin, Guest Blogger di http://www.vavai.com .Tinggal di Bekasi. Bekerja sebagai salah satu senior staff pada PT. Excellent Infotama Kreasindo. Blog pribadi saya dapat diakses pada alamat http://www.imanudin.com dan http://www.imanudin.net

3 Comments

  • Arief says:

    Mau tanya tentang peritah fix-url.
    # ./withlist -l -r fix_url nama-milis
    Saya mempunyai milis yang bernama hrd tapi setelah menggunakan
    perintah tersebut ada notifikasi seperti berikut:

    [root@mail bin]# ./withlist -l -r fix hrd
    Importing fix…
    Traceback (most recent call last):
    File “./withlist”, line 299, in ?
    main()
    File “./withlist”, line 267, in main
    __import__(module)
    ImportError: No module named fix

    Apakah dengan notofikasi tersebut berarti sukses atau tidak?

  • @Arief : Hi mas, perintah yang dijalankan salah, silakan check kembali perintahnya

  • Arief says:

    Dear MAs Ahmad,

    Bukankah peritahnya seperti ini:
    # ./withlist -l -r fix_url nama-milis

    Nama-milis saya itu hrd, jadi saya menulisnya:
    # ./withlist -l -r fix_url hrd

    Tapi mendapat notifikasi seperti itu.
    Kalau memang perintahnya salah, perintah yang benar seperti apa?

Leave a Reply

Your email address will not be published.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Menu